Menikmati Serial Televisi Favorit

Menikmati 5 Serial TV Favorit Bersama Keluarga

Ђคll๏ … Setelah menjalani aktivitas keseharian, tentu membutuhkan penyegaran suasana agar tidak mudah bosan. Apa yang biasanya kamu lakukan? Kalau saya dan keluarga biasanya menikmati serial tv favorit.   

Anak-anak biasanya menikmati serial favoritnya saat siang atau sore hari, sedangkan waktu nonton bersama-sama dilakukan saat malam menjelang tidur. Waktu nontonnya juga tidak lama, sekitar 2-3 jam. Apakah selalu rutin menyimak serial itu? Tidak juga. Lebih disesuaikan dengan kondisi keluarga. 

Menikmati Serial TV Favorit

Saat ditanya apa serial tv kesukaan, saya langsung bingung. Bagaimana saya bisa memberikan penjelasan kalau nonton tv saja jarang-jarang. Paling sering tuh, nonton tv bareng anak-anak. Usai mereka pulang sekolah atau saat sore hari. 

1. Upin Ipin

Film animasi anak ini jadi tontonan kesukaan keluarga. Gaya Upin Ipin yang lucu dan gemesin bikin penonton terutama anak-anak jadi mudah tersenyum. Bahkan meskipun serial ini diputar berulang kali, rasanya tidak bikin mereka bosan. 

Tidak hanya satu stasiun tv yang menayangkan serial ini, kalau tidak salah ada 2 stasiun tv yang rutin memutar serial ini. Waktu nonton bisa pagi atau siang hari. Jadi anak saya yang kecil bisa memilih waktu nontonnya.

2. Kun Anta

Serial Televisi Favorit Keluarga
Sumber : mncpictures.com

Masih dengan serial anak, Kun Anta yang disiarkan oleh MNCTV. Serial ini mengisahkan mengenai kehidupan anak-anak di pondok pesantren Kun Anta dan saat ini sudah berlanjut ke Kun Anta 3. 

Meskipun tidak setiap jam tayang ditonton, tetapi anak tidak merasa tertinggal. Karena kisahnya selalu menarik di setiap tayangan. 

3. Amanah Wali 4

Berbeda dengan dua tontonan sebelumnya, serial Amanah Wali 5 ditonton bersama keluarga. Jam tayangnya memang malam hari, sekitar jam 20.30 WIB di RCTI. 

Tayangan ini memang ditujukan untuk dewasa, tetapi ada humornya juga jadi bikin suasana saat menonton jadi riuh ramai. Mengisahkan tentang perjalanan kehidupan sekelompok orang yang ingin bertaubat. 

4. Preman Pensiun

Serial Televisi Favorit Keluarga
Sumber : mncpictures.com

Menyebut kata preman akan langsung memberikan kesan seram, menakutkan, kasar, besar, dan galak. Namun faktanya beda setelah nonton serial Preman Pensiun. Semua kesan itu hilang dan melihat mereka dari sisi yang berbeda. 

Serial ini memang mengisahkan mengenai kehidupan pimpinan preman, Muslihat (Epy Kusnandar), yang menyadari bahwa pekerjaan sebagai preman tidak bisa terus berlanjut di usianya saat ini. Setelah pensiun, Kang Mus berusaha menopang kehidupan keluarga dengan melakukan usaha kecimpring. 

Awal nonton serial ini penasaran dengan judulnya, sampai berlanjut ke beberapa episode dan tertarik mengikuti. Rutin nonton kah? Nggak juga. Nonton saat kondisi mendukung saja dan ditemani anak-anak. 

5. Dunia Terbalik

Serial Televisi Favorit Keluarga
Sumber : mncpictures.com

Serial Dunia Terbalik menggambarkan bagaimana kondisi sebuah daerah di Jawa Barat yang penduduknya berbeda dari daerah lainnya. Desa Cikadu tempat Aceng, Akum, Edoy juga Dadang tinggal menjadi daerah penyalur TKW. 

Serial ini lebih memberikan warna keceriaan karena banyak aksi jenaka yang ditampilkan dari masing-masing peran. Meskipun sudah cukup lama tayang, tetapi serial tetap asyik untuk diikuti. Sayangnya jam tayangnya semakin larut jadi saat ini semakin jarang ditonton.  

Serial TV Nostalgia Tempo Dulu

Dari tahun ke tahun kondisi pertelevisian terus mengalami perubahan seiring dengan perkembangan teknologi. Sebelumnya media untuk menonton melalui layar lebar atau bioskop dan televisi, tetapi saat ini bisa menikmati tontonan juga melalui gawai. 

Ada banyak situs yang memberikan kenyamanan untuk para pecinta film. Situs downloadnya antara lain Disney+ Hotstar, Netflix, iflix, Genflix, HBO Go juga Stro. Untuk menikmati tayangannya perlu siap kuota yang cukup juga buat posisi nonton senyaman mungkin. 

Sebelum kemajuan tersebut, ada serial tv nostalgia juga yang saya suka. Serial barat yang kala itu menarik untuk diikuti, meskipun tayang malam hari. Bisa jadi salah satunya adalah kesukaan kamu juga, nih. 

1. MacGyver

Serial aksi Angus MacGyver yang cerdas dan lihai dengan berbagai hasil penelitian ilmiahnya bikin serial ini nggak bosenin. Sebagai seorang ilmuwan fisika, dia mampu menyelesaikan masalah demi masalah dengan sangat tenang.

2. The X-Files

Serial Lama Favorite Keluarga
Sumber : Pinterest

Ini serial film yang menyenangkan plus menegangkan. Penuh misteri dan bikin geleng kepala. Kenapa? Karena dua agent detektif, Fox Mulder dan Dana Scully, selalu mendapatkan masalah yang aneh. 

Sesuai judul serialnya The X-Files, masalah yang dihadapi berkaitan dengan hal yang tidak sewajarnya. Ya, tentang penemuan makhluk misterius. Mereka berusaha menguraikan satu demi satu masalah yang dihadapi dan tidak semuanya akan tuntas sesuai harapan. 

3. Mr. Bean

Serial yang dibintangi oleh Rowan Atkinson ini bikin menggelitik. Bagaimana tidak, aksi jenakanya bikin kesal, juga menggelikan. Sayangnya tayangan serial ini durasinya sebentar, jadi berbeda dengan serial lain yang panjang waktu nontonya. 

4. Oshin

Serial Lama Favorite Keluarga
Sumber : Wikipedia

Masih ingat serial legendaris satu ini. Serial dari negeri sakura, Jepang. Oshin, seorang gadis cilik yang hidupnya penuh perjuangan. Suka duka kehidupannya mengajarkan kita bahwa kondisi setiap keluarga berbeda dan mempunyai masalahnya masing-masing. 

Stasiun TVRI kembali menayangkan film serial ini, sejak tahun 2019 lalu. Namun jam tayangnya tidak setiap hari, melainkan di hari tertentu saja, yaitu hari Rabu. Ingin tahu bagaimana kisah menarik dari serial ini, silahkan simak di TVRI, ya. 

Nonton TV Bersama Keluarga

Nonton Televisi Bersama Keluarga

Setiap keluarga tentu punya tayangan kesukaan masing-masing. Ada yang bertema humor, romantis atau penikmat berita. Semua tayangan televisi memang beraneka dan kita bisa menentukan pilihan sesuai dengan selera. 

Perlukan selalu meluangkan waktu menikmati tontonan televisi? Bisa disesuaikan dengan kondisi masing-masing. Terlebih saat ini dunia digital sudah semakin memudahkan kita untuk mengakses semuanya melalui layar canggih di tangan. 

Hanya tinggal sekali klik kita bisa menikmati apa yang diinginkan, mau nonton A atau B. Eeit, tetap perlu dapat kontrol diri juga ya. Semua yang dilakukan ada batasannya dan usahakan tidak sampai kebablasan. 

Tidak melalaikan tugas yang perlu diselesaikan dan tidak membuat aktivitas yang lain jadi terbengkalai. Suka dan menikmati boleh dengan Apapun boleh saja, selama kita pandai-pandai mengatur waktu. 

Penutup

Menikmati  serial tv favorit akan lebih menyenangkan memang bersama keluarga. Terasa ramai dan bisa saling menimpali pendapat satu sama lain. Ada banyak pilihan serial televisi yang menarik untuk ditonton. Namun, atur waktu juga ya, agar aktivitas yang lain juga bisa berjalan dengan baik. 

Saat Ramadan ini serial tv apa nih, yang jadi kesukaanmu dan keluarga? Jam berapa biasanya kamu mulai nonton tv? Kita sharing-sharing yuk, di sini. 

Salam, 

Share the article :

2 komentar untuk “Menikmati 5 Serial TV Favorit Bersama Keluarga”

  1. Pingback: 7 Momen Kebahagiaan Hidup yang Dirasakan - UmmiSyifa.com

  2. Pingback: Momen Ramadan yang Dirindukan dan Bikin Terkenang - UmmiSyifa.com

Komentar ditutup.