Bahaya Konsumsi Buah Nanas Bagi Ibu Hamil, Fakta atau Mitos

Buah-buahan begitu nikmat dipandang mata, juga terasa segar dan menggiurkan. Jika ada yang menyuguhkan buah, tentunya tidak akan ada yang menolak tawaran ini. Seperti yang kita ketahui, buah-buahan mempunyai kandungan vitamin dan mineral yang dibutuhkan oleh tubuh yaitu, membantu metabolisme tubuh, sehingga konsumsinya sangat disarankan dalam menu sehari-hari.

 
Dari berbagai jenis buah-buahan yang ada, jika diamati lebih seksama, masing-masing buah memiliki kekhasan baik bentuk juga rasa. Bahkan ada buah yang mempunyai beberapa jenis varian. Mulai dari yang bentuknya hijau hingga orange kecil, seperti jeruk. Buah yang mempunyai berbagai varian selain jeruk adalah pepaya, nanas, mangga, dll.
 
Semua buah juga memiliki keunggulan kandungan zat gizi masing-masing. Seperti jeruk, strawberry, jambu, kaya akan kandungan vitamin C, pisang kaya kandungan asam folat, pepaya dengan kandungan beta karoten, dst. Bagaimana dengan buah nanas? Benarkah konsumsi buah nanas akan bisa menyebabkan keguguran?
 
Buah Nanas
Buah nanas bila dirasakan memiki perpaduan rasa, yaitu rasa manis dan asam menyegarkan. Buah yang berwarna hijau kekuningan ini, memiliki tekstur kulit yang agak kasar dan diselimuti oleh mata biji yang dalam. Untuk mengonsumsinya harus di kupas hingga mata bijinya dapat dibersihkan juga.
 
Kandungan Nutrisi Nanas

 

Buah nanas, salah satu buah yang digemari (Sumber : Pixabay.com)

Asupan buah dalam jumlah cukup disarankan untuk semua usia, tanpa terkecuali. Kita bisamemilih buah yang menjadi kesukaan kita dan nikmati kesegarannya. Buah bisa disajikan dengan berbagai variasi, mulai dari dikonsumsi langsung, buat puding, salad, cocktail, asinan buah, rujak, dll

Menurut penelitian, nanas mengandung vitamin dan flavonoid yang bersifat anxiolytic. Zat tersebut mampu membantu meredakan kecemasan (anxietas) yang umumnya di rasakan selama hamil. Selain itu Nanas juga merupakan sumber vitamin C, asam folat, zat besi, magnesium, dan vitamin B6 yang baik untuk pertumbuhan janin serta kesehatan ibu hamil. Namun, dari sekian buah yang ada, benarkah buah nanas berbahaya jika di konsumsi oleh ibu hamil?
Enzim Bromelain
Nanas mengandung enzim Bromelain yang bersifat proteolitik, yaitu dapat memecah protein di dalam tubuh. Selain itu, juga dapat memancing kontraksi, sehingga dikhawatirkan bisa menyebabkan perdarahan dan keguguran.
Namun perlu diketahui, jumlah enzim bromelain dalam nanas sangatlah kecil sehingga mengonsumsinya dalam batas wajar tidak mungkin menyebabkan perdarahan atau bahkan keguguran.
Manfaat Konsumsi Buah Nanas

 

Buah nanas banyak khasiatnya (Sumber : Pixabay.com)
Selain memiliki kandungan zat gizi yang dibutuhkan oleh tubuh, buah nanas juga mempunyai berbagai khasiat , antara lain :
1. Memperkuat sistem kekebalan tubuh.
2. Tinggi kandungan vitamin C
3. Dapat menyehatkan tulang
4. Kaya kandungan serat
5. Dapat mengatasi rasa nyeri
6. Menjaga kesehatan pencernaan
7. Anti inflamasi, menyembuhkan luka dengan cepat
8. Menjaga kesehatan jantung
9. Dapat menyegarkan tubuh
10. Dapat menjaga kesehatan gusi gigi
11. Mencegah penyakit katarak
12. Mencegah terserangnya penyakit Asma
13. Mampu meningkatkan kesuburan, tetapi masih membutuhkan penelitian lebih lanjut.
14. Meminimalisir penyakit sinusitis.
15. Sebagai sumber energi.
 

 

Efek Samping
Segala sesuatu yang di konsumsi dalam jumlah yang berlebihan dapat menimbulkan efek samping. Begitu pula dengan buah nanas. Meskipun kandungan vitamin dan mineralnya baik untuk memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh, tetapi dampak yang ditimbulkan dengan konsumsi berlebihan tetap ada, antara lain :
– Nyeri ulu hati
Kandungan asam dalam buah nanas dapat meningkatkan produksi asam lambung yang memicu nyeri ulu hati dan refluks asam lambung.
– Reaksi alergi
Ibu hamil yang alergi terhadap serbuk sari atau lateks memiliki kemungkinan lebih besar untuk mengalami reaksi alergi setelah mengonsumsi nanas. Reaksi alergi yang muncul dapat berupa kemerahan dan gatal pada kulit, bahkan sesak napas.
Konsumsi Untuk Ibu Hamil
Menjaga konsumsi makanan yang bervariasi tentunya akan lebih baik, karena dapat membantu memenuhi kebutuhan asupan nutrisi lebih optimal. Berbeda halnya bila konsumsinya berlebihan. Asupan yang berlebihan tentu akan memberikan dampak yang kurang baik bagi tubuh.
Berdasarkan kandungan nutrisi yang terkandung dalam nanas, sayang rasanya bila nanas dianggap dapat menyebabkan keguguran bagi ibu hamil. Karena faktanya, kandungan nutrisi yang terkandung dalam nanas, bermanfaat untuk mendukung kesehatan tubuh dan enzim bromelain tidak membahayakan perkembangan kondisi janin.
Salam,
Sumber :
alodokter.dom
Share the article :

13 komentar untuk “Bahaya Konsumsi Buah Nanas Bagi Ibu Hamil, Fakta atau Mitos”

Komentar ditutup.