Bukan Sekadar Kecantikan Sesaat

Bukan Sekadar Kecantikan Sesaat

Ħăiii Ladies or Mom … Nilai sebuah keindahan itu berdasarkan dari pandangan mata. Kemudian akan terucap ‘Masya Allah kerennya’. Reaksi lain akan menyentuhnya. Namun untuk fisik segalanya akan mengalami perubahan, cepat atau lambat. Berharap bukan sekadar kecantikan sesaat.

Tentunya yang kita mau,kecantikan bisa terlihat lama, bukan seperti kedipan mata. Bagaimana caranya? Definisi cantik itu bisa diungkapkan dengan banyak hal. Tergantung sudut pandang kita masing-masing. 

Bukan Sekadar Kecantikan Sesaat

Setiap wanita tentu ingin selalu terlihat cantik dimanapun dan kapanpun berada. Terlebih terlihat cantik oleh pasangannya. Segala cara akan dilakukan. Ada yang melakukan perawatan secara teratur, melakukan diet, operasi plastik, minum ramuan tradisional dan beragam cara lainnya. 

Salahkah? Tentu tidak selama tidak merusak apa yang sudah diciptakan oleh Sang Ilahi. Perawatan yang dipilih disesuaikan juga dengan budget yang dimiliki. Untuk yang punya anggaran lebih tentu tidak jadi masalah. Namun perawatan kecantikan tidak hanya ditujukan buat yang berkantong tebal saja.

Semua perempuan akan berusaha semaksimal mungkin untuk menjaga kondisi tubuhnya juga mempertahankan kecantikannya.  Arti kata cantik itu beragam, ada banyak standarnya, seperti: 

  • No gemuk, slim yes
  • No jerawat
  • Perut datar, lekuk tubuh bagaikan body gitar
  • Kulit putih menawan, halus dan lembut
  • Rambut terurai dan berkilau

Duh, kelihatan sempurna. Jadi ngebayangin bintang ternama ya.  

Buat perempuan remaja atau usia dewasa, menjaga penampilan itu rasanya penting banget. Bukan hanya untuk menjaga penampilan diri, tetapi juga untuk memberikan rasa aman, dan mendapatkan pengakuan. 

Seorang cewek kalau bisa cantik, harus mempertahankan kecantikannya. Tetapi kalau masa tua sudah datang, jangan Anda takut akan hal itu karena kecantikan terletak pada hati yang luhur.” ~ Grace Kelly

Tidak Hanya Cantik Sesaat

Cantik Lahir Batin

Bagi seorang muslimah, kecantikan tidak hanya dipandang dari segi fisik saja, tetapi lebih banyak dari segi ruhani. Setelah membaca ebook dari iPusnas saya mendapatkan inspirasi yang mendalam mengenai sosok muslimah idaman. 

Judul      : The Perfect Muslimah

Penulis   : Ahmad Rifa’i Rif’an

Penerbit: Elex Media Komputindo

Cetakan : Pertama, 2012

Tebal      : 320 halaman

EISBN    : 978-602-04-7517-2

Perfect muslimah tidak langsung terbentuk saat terlahir hingga langsung menjadi insan yang sempurna. Menurut penulis perfect muslimah tetap merupakan manusia biasa yang berasal dari orang biasa dan menjalani masa tumbuh kembang dari anak-anak sampai dewasa seperti kita. 

Hanya saja memiliki kelebihan dan kebaikan yang terlihat lebih banyak sehingga mampu menutupi kekurangan atau kesalahan yang dilakukannya. Dalam buku ini, penulis bukan memberikan satu sosok muslimah yang sempurna. 

Tentu gambaran sosoknya bukan sekadar secara kecantikan saja, tetapi memiliki kelebihan yang menarik dan istimewa. Rangkaian sosok demi sosok tersebut diharapkan bisa menggambarkan bagaimana perfect muslimah. 

Penulis membayangkan sosok muslimah yang sempurna dengan gambaran : 

  • Indah akhlaknya
  • Memahami dengan baik ilmu agama
  • Akal yang cerdas
  • Memiliki pergaulan yang luas
  • Parasnya menawan
“Kalau wanita berakhlak baik dan berpikir positif, maka ia adalah angka 1. Kalau ia juga cantik maka imbuhkan 0, jadi 10. Kalauq ia juga punya harta, imbuhkan lagi 0, jadi 100. Kalau ia cerdas, imbuhkan lagi 0, jadi 1000. Jika seorang wanita memiliki semuanya, tetapi tidak memiliki yang pertama maka ia hanya ‘000’. Tidak bernilai sama sekali.” ~ Al-Khawarizmi

Perempuan Cantik Menawan

Cahaya Kecantikan Sejati

Ada sebuah kisah menarik yang disajikan dalam buku ini. Seorang lelaki tampan dipertemukan dengan gadis berkulit hitam dan wajahnya kurang menarik. Tentu tidak mudah memutuskan diri untuk mau menikahi gadis tersebut. 

Keraguan yang dirasakannya berusaha ditepis secara perlahan dengan meyakinkan hatinya. Hingga rasa cinta itu hadir saat jiwa berani mengizinkan untuk jatuh cinta. 

Sekian tahun menjalani biduk rumah tangga bersama gadis tersebut dan dikaruniai anak-anak yang luar biasa, tentu membahagiakan. Namun banyak mempertanyakan, apa rahasianya? Pria tampan itu menjawab dengan riang, “Aku sudah memutuskan untuk mencintainya dan berusaha melakukan yang terbaik. Perempuan yang menurut kalian tidak menarik dan jelek itu juga sudah melakukan semua kebaikan untukku. Sampai tak pernah aku rasakan warna kulitnya yang hitam dan wajahnya yang tak menarik itu. Hal yang kurasakan adalah kenyamanan jiwa yang membuatku bahagia.”

Ada 7 hiasan indah bagi 7 hal yang lainnya : 

  1. Pantang meminta-minta merupakan perhiasan si miskin
  2. Bersyukur merupakan hiasan bagi anugerah
  3. Sabar merupakan hiasan bagi musibah
  4. Santun merupakan hiasan bagi ilmu
  5. Banyak menangis merupakan hiasan bagi orang yang bertobat
  6. Menyembunyikan kebaikan merupakan hiasan bagi kebajikan
  7. Khusuk merupakan perhiasan bagi orang salat     ~ Abu Bakar Asy Shiddiq

Membaca kisah demi kisah yang tersaji memberikan wawasan yang nyata bagaimana sosok muslimah yang menjadi harapan itu. Tidak hanya berdasarkan kisah pada masa sahabat Nabi, juga ada kehidupan saat ini. 

Muslimah inspirasi yang mampu menguatkan jiwa para muslimah lainnya untuk dapat mengevaluasi diri dan membentuk menjadi karakter yang lebih baik lagi. 

Baca juga : 

Penutup

Bukan sekadar kecantikan sesaat menjadi harapan setiap perempuan. Cantik tidak hanya terpancar melalui raut wajah, karena nantinya kulit akan mengendur. Fisik akan melemah dan kemampuan berkurang. 

Kecantikan sejati akan memancar dari aura kesalehan seorang perempuan. Perilaku juga tutur kata yang baik, sikap yang santun dan penuh kasih sayang, dan taat kepada Sang Ilahi. Selain itu juga mampu menjalin hubungan terhadap sesama dengan baik dan menjaga kesehatan tubuhnya seoptimal mungkin. 

Buku The Perfect Muslimah mampu memberikan gambaran yang jelas bagaimana sosok muslimah tersebut. Rangkaian kisah yang disajikan menjadi inspirasi dalam kehidupan. Bukan kesempurnaan yang ingin diraih, tetapi terus berusaha menjadi insan yang lebih baik lagi. Insya Allah. 

Salam,

Share the article :

13 komentar untuk “Bukan Sekadar Kecantikan Sesaat”

  1. Pingback: Tips Bersyukur Atas Semua Nikmat - UmmiSyifa.com

  2. Aku setuju sekali Jika akhlak itu memang Menentukan nilai Utama seorang wanita, Jika tidak Ada akhlak yang baik hilang lah semua nilai kecantikan pada seorang wanita

  3. MasyaAllah bener bangettt, akhlak dan budi pekerti emang yang paling utama ya mbaa. Tanpa semuanya jadi 0 nilai kita.
    Huhu eman2 bangett kalau ada wanita cantik, cerdas, tapi gapunya akhlak yg baik ???

  4. Betul banget ini. Kecantikan luar pasti memudar, tapi kecantikan dari dalam semakin lama justru makin akan bersinar. Well noted dengan 7 hiasan indahnya. Bismillah, semoga bisa menerapkannya.

  5. masya Allah, setuju banget mba. cantik itu nggak cuma perkara fisik, tetapi juga iman dan sifat-sifat yang dimilikinya.

  6. duh, kapan ya terakhir menangis? ternyata menangis juga salah satu tanda cantik bathin yaa. Menghindari meminta dan menutup kekurangan dengan kelebihan yang dimiliki ini memang perlu banget ya, karena cantik memang tidak sekadar paras.

  7. Pingback: Muslimah Fashion Blogger Now (Resensi Ebook) - UmmiSyifa.com

Komentar ditutup.